Logo V.2.0

Galeri Kegiatan

Seminar Teknologi Konstruksi Jalan Yang Ramah Lingkungan Bersama SAKAI


Menanggapi surat Permohonan menjadi narasumber seminar dengan tema “Teknologi Konstruksi Jalan yang Sustainable” yang merupakan bagian dari rangkaian pameran Mining & Construction Indonesia dan bekerjasama dengan Equipment Magazine dihadiri sekitar 50 peserta pada hari Rabu tanggal 11 September 2024 berlokasikan di Hall B3 Jakarta International Expo Kemayoran, Jakarta. Tujuan dari seminar tersebut adalah untuk memperkenalkan teknologi konstruksi jalan yang ramah lingkungan (sustainable) kepada para kontraktor, perusahaan pengelola dan/atau pemilik alat konstruksi serta para pemangku kepentingan lainnya yang berkaitan dengan konstruksi jalan raya. Bapak Intianto Soekaemi selaku moderator dan COO PT. Mandiri Tractors Perkasa dalam acara kali ini menyampaikan sambutan dan pembukaan seminar kepada para audiences.

Dalam kesempatan tersebut, Bapak Arief Priyanto selaku Technical Product Support dari PT. Sakai Sales & Services Area sebagai narasumber berkesempatan untuk membahas metode konstruksi inovatif yaitu Metode Konstruksi IRBCAE. IRBCAE, atau In-Place Recycling Base by Cement and Asphalt Emulsion, merupakan teknik stabilisasi tanah yang memanfaatkan daur ulang lapisan fondasi menggunakan semen dan aspal emulsi. Proses ini dilakukan langsung di tempat tanpa harus mengupas lapisan aspal secara keseluruhan, sehingga lebih cepat, efisien, dan ramah lingkungan. Keunggulan utama dari metode ini adalah kemampuannya untuk memperbaiki dan memperkuat jalan dengan hasil yang fleksibel namun tetap kokoh, bahkan lebih tahan terhadap bencana alam seperti gempa bumi. Dibandingkan metode konvensional, IRBCAE dapat mengurangi biaya hingga 60-70% dan memangkas waktu pengerjaan secara signifikan. Di Indonesia, metode ini telah diuji coba di beberapa proyek, termasuk di Pusjatan, Bandung, yang telah membuktikan efektivitasnya dalam peningkatan kualitas jalan. PT Sakai juga terus mengembangkan penerapan teknologi ini di berbagai negara Asia dan Amerika Latin, dengan hasil yang sangat memuaskan.

Bapak Andias Mintoharjo, S.T, M.T., Pembina Jasa Konstruksi Ahli Madya dari Direktorat Kelembagaan dan Sumber Daya Konstruksi sebagai narasumber berkesempatan menyampaikan bahwa Pemerintah Indonesia terus memperkuat komitmennya dalam mencapai target Net Zero Emission sebagai salah satu sasaran utama makro di sektor konstruksi jalan melalui penerapan teknologi konstruksi berkelanjutan dan konsep Green Road Construction. Teknologi ini bertujuan menciptakan infrastruktur jalan yang ramah lingkungan sejak tahap perencanaan hingga pemeliharaan. Konstruksi jalan hijau mengutamakan penggunaan material daur ulang, pengurangan emisi gas rumah kaca, dan efisiensi energi. Inovasi ini tidak hanya mendukung pengurangan emisi karbon hingga 3,7 gigaton dalam lima tahun ke depan, tetapi juga mendorong penggunaan energi terbarukan dan menciptakan lapangan kerja hijau. Dengan pendekatan ini, sektor konstruksi semakin berkontribusi besar dalam mewujudkan pembangunan rendah karbon dan berkelanjutan.

Bapak Priyonggo Setyoadi, Sales & Product Head PT. Indotruck Utama mengatakan masa depan pertambangan berkelanjutan bersama Volvo Truck Electric dan Volvo Construction Equipment Electric dengan mengusung tema Change Starts Here’ and ‘Ready. Set. Go. Electric’ mengajak dan memimpin upaya menuju keberlanjutan.

Acara kemudian diakhiri dengan sesi tanya jawab untuk para audiences kepada para narasumber yang hadir pada acara Seminar Teknologi Konstruksi Jalan yang Ramah Lingkungan. (red)