Logo V.2.0

Galeri Kegiatan

Kunjungan Pabrik PT. Sigma Utama


Menindaklanjuti surat PT. Sigma Utama pada tanggal 19 November 2024 Nomor 414/SU/DIR/XI/2024 perihal Undangan Kunjungan Pabrik PT. Sigma Utama yang berlokasikan di daerah Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Tujuan dari kunjungan pabrik tersebut adalah untuk mengenal lebih dalam produk yang ditawarkan oleh perusahaan dalam rangka menunjang pembangunan nasional, terutama Ibu Kota Nusantara (IKN) yang dilaksanakan tanggal 18 Desember 2024.

Salah satu strategi dalam penyelenggaraan pembangunan infrastruktur di Kementerian Pekerjaan Umum yaitu dengan meningkatkan penggunaan material dan peralatan konstruksi dalam negeri yang memberikan nilai tambah dalam setiap infrastruktur yang terbangun, sehingga dapat mengurangi ketergantungan impor. Hal ini disampaikan oleh Direktur Kelembagaan dan Sumber Daya Konstruksi Nicodemus Daud pada kunjungan ke Pabrik Cat PT. Sigma Utama, Bogor (18/12).

“Dengan demikian peningkatan aktivitas pembangunan infrastruktur nasional dapat memberikan daya ungkit yang tinggi bagi pertumbuhan industri konstruksi serta bagi industri material khususnya cat dalam negeri” ujar Nicodemus.

PT. Sigma Utama sendiri merupakan perusahaan yang memproduksi produk cat yang beragam dan telah memiliki sertifikasi TKDN dengan nilai TKDN-nya sebesar 13,16% - 63,72%. Diharapkan PT. Sigma Utama dapat mempertahankan, bahkan meningkatkan nilai TKDN produk-produk yang dihasilkannya.

Pada kesempatan ini, Nicodemus berharap dapat memperoleh informasi teraktual terkait dengan produk cat dari PT. Sigma Utama sehingga dapat terjalin kolaborasi dan kerja sama dalam rangka meningkatkan kapasitas rantai pasok material konstruksi berbasis produksi dalam negeri.